BeritaNasionalStraight News

Mini Soccer Pertama di Banda Aceh, Bezzie Tawarkan Pengalaman Berbeda ke Pengunjung

×

Mini Soccer Pertama di Banda Aceh, Bezzie Tawarkan Pengalaman Berbeda ke Pengunjung

Sebarkan artikel ini

Darussalam – Mini Soccer merupakan salah satu jenis olahraga yang cukup populer di dunia. Versi kecil dari sepak bola ini kian menarik perhatian masyarakat. Mini Soccer hanya memainkan 7 orang pemain dalam satu tim sehingga cukup mudah untuk dipilih sebagai olahraga selingan di kala kesibukan.

Pertama sekali hadir di Banda Aceh, Bezzie Mini Soccer yang terletak di Jl. H. Zainun Gampong Beurawe, Banda Aceh ini menyuguhkan berbagai fasilitas pendukung untuk olahraga soccer mulai dari lapangan berumput sintestis dengan las putih di sepanjang tepi garis lapangan yang berukuran 30×50 meter persegi, musala, kafetaria, shower room, dan berbagai fasilitas lain yang sepadan dengan kocek yang dirogoh pengujung.

Sekilas mungkin akan tampak seperti lapangan pertandingan bola biasa. Namun, semua akan berbeda saat memasuki gerbang utama. Fasilitas dengan interior bernuansa modern artistik melalui sentuhan warna abu-abu pekatnya yang kontras dengan logo kuning keemasan Bezzie kian menunjukkan keseriusan pemilik untuk menawarkan fasilitas terbaiknya demi memanjakan pengunjung yang datang. Selain itu, desain mural yang menghiasi dinding sepanjang tepi lapangan begitu mencolok dan menjadi pembeda. Warna biru yang dominan berpadu dengan rumput hijau yang kontras kian menambah kesan artistik lapangan ini. Tidak hanya itu, tepi lapangan juga dilengkapi berbagai safety lainnya untuk memastikan para pemain aman selama pertandingan berlangsung.

Terhitung 15 September 2023, Bezzie mulai menyelenggarakan pertandingan perdananya pada jam 20.00 WIB dimana sebelumnya melakukan soft opening ketika pagi dan tasyukuran bersama. Bezzie sendiri mulai membuka jadwal bagi semua kalangan yang ingin menikmati pengalaman mini soccer pertama di Banda Aceh sejak tanggal 16 September 2023 terhitung pukul 6 pagi hingga 4 sore dengan durasi permainan selama 60 menit/game dan pukul 4 sore hingga 12 malam dengan durasi permainan 120 menit/game-nya.

Tidak lengkap rasanya terjun lapangan bak pemain bola profesional tanpa mengabadikan momen pertandingan berlangsung. Sejalan dengan ini, Bezzie Mini Soccer menghadirkan Potret Bola Aceh untuk menyediakan jasa fotografer dengan harga dan kualitas terbaik. Tawaran semacam ini tentu menjadi ketertarikan sendiri. Bukan tanpa sebab, seringkali pemain hanya mengabadikan potret gagahnya di lapangan tanpa dibantu oleh fotografer profesional sehingga hasilnya kurang memuaskan untuk diunggah pada sosial media.

Melihat banyaknya fasilitas yang ditawarkan dengan jaminan kualitasnya, tidak berlebihan rasanya jika disandingkan dengan mottonya “Never Busy for Bezzie”. Pemilik sendiri mengaku ia tak main-main dalam mempersiapkan Bezzie ini. Di samping sebagai usaha, ia juga melihat peluang bahwa olahraga dengan entertaint-nya merupakan hal menarik untuk dijadikan usaha, terlebih dengan dibarengi kerja sama dengan berbagai pihak yang turut memenuhi hasrat entertaint kawula muda.

“Salah satu langkah untuk mengikuti Sport Entertaint itu dengan mendirikan mini soccer ini,” ujar Al Hilal Akbar, salah satu pemilik Bezzie Mini Soccer.

Bicara soal Bezzie, tidak lengkap rasanya jika tidak mengetahui informasi di balik nama unik ini. Hilal sendiri tanpa keberatan menjelaskan hal ini kepada kami. Ia menuturkan bahwa nama Bezzie merupakan plesetan gaul dari bestie dimana ini mengacu pada usaha yang didirikan oleh dua bersahabat, Al Hilal Akbar dan Fitrah Anata.

(LPM Perspektif FEB USK/Putri Amalia Husna)

Editor: Astri Rahma Deyta