Gayo Lues — Pasangan calon Ketua BEM dan Wakil Ketua BEM USK nomor urut 01 Fikrah Aulia – Ikhlasul Amal beserta tim pemenangan bertolak menuju Gayo Lues pada hari pertama Kampanye, Kamis 11 Februari 2021. Kunjungan ini dilakukan dalam rangka silaturahmi dan menyerap aspirasi dari mahasiswa PSDKU Gayo Lues serta penyampaian gagasan dari paslon. Kunjungan paslon dan tim pemenangan dilakukan dengan tetap menerapkan protokol kesehatan.
Ketua BEM PSDKU Gayo Lues, Sukran Sujudi, mengatakan bahwasanya kunjungan ini disambut antusias oleh mahasiswa PSDKU Gayo Lues. Dari ketiga pasangan calon hanya paslon nomor urut 01 yang mengkonfirmasi akan berkunjung ke Gayo Lues.
Dalam kunjungan ini Pasangan Calon 01 Pemira BEM USK 2021 dapat mendengar berbagai permasalahan yang selama ini kurang diketahui mahasiswa USK yang berkuliah di Banda Aceh. Paslon mengatakan jika terpilih kedepannya BEM USK akan membersamai seluruh mahasiswa termasuk mahasiswa USK yang berkuliah di Gayo Lues dalam memperjuangkan hak-haknya.
Akhir dari pertemuan ini Mahasiswa PSDKU diwakili oleh ketua BEM menyatakan sikap terkait dukungan penuh kepada pasangan nomor urut 01.
“Saya mewakili mahasiswa PSDKU Gayo Lues mengucapkan berterima kasih karena telah berkunjung, dan kami mendukung penuh pasangan calon 01 dalam Pemira BEM USK 2021. Semoga segala gagasan serta aspirasi yang kami berikan dapat diperjuangkan dengan semestinya,” tutupnya.