Berita

Sambut Bulan Suci Ramadhan, LDF Al-Mizan Adakan Kegiatan Pare

×

Sambut Bulan Suci Ramadhan, LDF Al-Mizan Adakan Kegiatan Pare

Sebarkan artikel ini

Darussalam Senin (19/4) Lembaga Dakwah Fakultas (LDF) Al-Mizan Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) USK kembali menyelenggarakan kajian sore sebagai salah satu rangkaian kegiatan tahunannya di bulan suci ramadhan yakni pada kegiatan Paket Ramadhan Ekonomi (PARE).

Kajian Sore diadakan pertama kali pada hari senin (19/4) bertempat di Masjid Al-Mizan FEB USK mulai pukul 16.45 hingga 18.00 WIB. Pada hari pertama kajian sore , LDF Al-Mizan mengundang Ustadz Khairul Rafiqi ,Lc.,MA yang merupakan alumni dari Universitas Al- Azhar Cairo, Mesir sebagai pemateri. Materi yang dibawakan mengusung tema “Ibadah Para Sahabat Nabi di Bulan Ramadhan”.

Kegiatan Pare ini telah menjadi agenda khusus LDF Al-Mizan yang hanya diadakan  satu tahun sekali  di bulan ramadhan. Dikarenakan hanya diselenggarakan satu tahun sekali, banyak dari kalangan muda yang sangat antusias menyambut  acara kajian sore ini yang diadakan menjelang berbuka puasa sembari mengisi waktu luang mereka dengan hal-hal yang bermanfaat seperti menambah pengetahuan mengenai ilmu agama .

Setiap hari kajian sore dilaksanakan dengan mengusung tema yang berbeda-beda dan juga menggundang pemateri yang berbeda pula di setiap pelaksanaannya. Hal ini dilakukan untuk menarik minat-minat pemuda dan masyarakat untuk datang mengikuti kajian sore ini.

Kajian sore bukan merupakan satu – satunya acara menarik dari kegiatan Pare, namun masih banyak rangkaian kegiatan menarik lainnya yang memberikan manfaat bagi partisipannya. Pelaksanaan kegiatan Pare tetap dilaksanakan dengan mengutamakan protokol kesehatan. Para peserta yang mengikuti kajian sore diwajibkan untuk mencuci tangan dan memakai masker sebelum memasuki masjid dan tetap menjaga jarak ketika kegiatan berlangsung.

Kami berharap seluruh elemen yang ada di kampus terutama mahasiswa, pemuda dan terumum kepada masyarakat agar bisa berkontribusi menambah ilmu melalui kegiatan – kegiatan yang bermanfaat. Nah seperti di kajian sore ini kami berharap kepada seluruh mahasiswa FEB agar mau ikut berperan tentunya agar bisa menambah ilmu agamanya.” Jelas Maulana Ishak selaku penanggung jawab dari kegiatan Pare menyampaikan harapan terhadap kegiatan ini.(PM/Perspektif)

Editor : Jannah