
Darussalam – Senin (30/4/18) Himpunan Mahasiswa Akuntansi (HIMAKA) menyelenggarakan acara Bank Seminar On Campus. Acara yang diadakan di aula Fakultas Ekonomi dan Bisnis ini berlangsung sejak pukul 08.00 s/d siang tadi mengusung tema“Peran Sektor Moneter Dalam Mencapai Tujuan Pembangunan Ekonomi Negara”.
Seminar diisi oleh Sunarso selaku Deputi Bank Indonesia Perwakilan Aceh sebagai pembicara. Sunarso menyampaikan materi tentang tugas-tugas bank sentral dalam mengawasi tingkat keseimbangan uang yang beredar, seperti pada Bank Komersil yang mengontrol agar tidak terjadinya inflasi.
Acara seminar yang diketuai oleh Umar ini bertujuan untuk menambah wawasan mahasiswa tentang bagaimana sistem Kerja Bank Indonesia selaku Bank Sentral di Indonesia. “Harapan saya dengan terselengaranya acara seminar ini agar mahasiswa paham dan mengerti atas kebijakan, peraturan, yang dibuat oleh bank Indonesia, dan dapatmenerapkannya,” tambah Umar.
Mahasiswa yang mengikuti seminar ini terlihat begitu antusias. Hal ini dilihat dari dengan banyaknya pertanyaan yang diajukan mengenai materi tersebut khususnya tentang peraturan yang dibuat oleh Bank Sentral (Bank Indonesia).
Bank Seminar On Campus berlangsung dengan sukses dan diharapkan kepada seluruh mahasiswa dapat lebih antusias dan berpartisipasi lagi dalam acara yang diadakan kampus. (Nel,Frz)